Friday, February 17, 2012

Ayam Panggang Cabai

BAHAN:
1 ekor (1,1 kg) ayam buras, potong 8 bagian
2 sdt bawang putih parut
1 sdt asam Jawa
1 sdt garam
5 sdm minyak sayur
500 ml santan dari
1 butir kelapa kupas parut

Haluskan:
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
10 buah cabai merah
1 sdt merica butiran, sangrai
2 sdt ketumbar, sangrai
5 butir kemiri, sangrai
1 cm kunyit
1 cm lengkuas
1 sdt gula pasir

CARA MEMBUAT:
• Lumuri potongan ayam dengan bawang putih, asam Jawa, dan garam hingga rata. Diamkan selama 30 menit agar meresap.
• Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
• Masukkan potongan ayam, aduk hingga ayam kaku.
• Tuangi santan, masak hingga mendidih dan kuahnya kering. Angkat.
• Bakar ayam di atas bara api sambil balik-balik dan olesi sisa bumbu hingga ayam kering.
• Angkat dan sajikan hangat.

Untuk 6 porsi

No comments:

Post a Comment